JFW Hari Ke-3: Terpukau Gaun Malam 2 in 1 Albert Yanuar

Selasa, 04/11/2014 18:03 WIB

Jakarta Fashion Week 2015

Alissa Safiera - wolipop

img
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop
Jakarta - Sebuah gaun malam tak sekadar gaun di tangan desainer Albert Yanuar. Dengan kreativitas dan potongan khas untuk gaun malam elegan, desainer lulusan Esmod ini membuat satu gaun dapat bertransformasi menjadi jenis yang berbeda.

Albert Yanuar kali ini kembali memberi kreasi rancangan 2 in 1 untuk koleksi siap pakai deluxe yang diangkatnya. Beberapa rancangan menampilkan 'transformasi instan' di mana dalam satu busana bisa menjadi dua tampilan. Transformasi yang cukup mengejutkan para penikmat mode di area fashion tent Jakarta Fashion Week 2015, Senin (3/11/2014) malam lalu. Albert sukses membuat penonton menunggu-nunggu perubahan selanjutnya dari satu demi satu gaun yang ditampilkan di atas panggung.

Tema 'The Snow Queen' pun diangkat Albert untuk mengisi rangkaian hari ketiga JFW 2015, hasil kolaborasi dengan Japan Foundation. Koleksi tampil sofistikasi elegan lewat palet perak yang tampak mewah. Terinspirasi oleh karakter batuan mineral seperti Agate dan Jasper.

"Tema malam ini Snow Queen. Memadukan batu Jasper and Agate untuk bagian embroidery, yang diaplikasikan pada jaket," ungkap Albert Yanuar sebelum show di fashion tent Jakarta Fashion Week 2015, Senayan City, Jakarta Pusat, Senin (3/11/2014).

Di antara barisan gaun malam dengan potongan pas badan yang elegan seperti ciri rancangan Albert, sang desainer mulai menyelipkan gaun yang penuh intrik di dalamnya. Dari sebuah gaun cocktail dengan rok lebar, model membuka kaitan rok dan melepasnya. Kain yang awalnya terlihat sebagai rok pun berubah menjadi outer atau luaran dengan aplikasi ruffle yang mewah.

Yang tak kalah menarik adalah gaun pengantin putih panjang dengan kain tulle sebagai bawahan. Bagian tulle dapat dilepas kemudian tampil sebagai jubah yang memberi opsi lain bagi gaun pengantin Anda.

Terlepas dari gaun multifungsi Albert, koleksinya kali ini terasa sangat modern dengan warna monokrom seperti hitam dan putih. Albert bermain dengan tekstur payet dan bordir sebagai ornamen gaun malamnya. Aksen cut out dengan lapisan bahan sheer atau transparan dipamerkan sang desainer. Teknik yang sama juga kerap dipakai oleh desainer lainnya seperti Peggy Hartanto.

Ini bukan kali pertama Albert Yanuar bermain dengan kreasi gaun 2 in 1. Di Jakarta Fashion Week tahun lalu, bunga teratai menjadi inspirasi bagi Albert Yanuar untuk menciptakan koleksi spring/summer 2014 yang diberi tema 'Enlightenment'. Untuk menciptakan koleksi itu, Albert berkolaborasi dengan desainer Korea Lie Sang Bong sebagai kreator motif kaligrafi.

Artikel Wolipop juga bisa dibaca melalui aplikasi Wolipop Android, iPhone. Install sekarang!
(als/hst)

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.

04 Nov, 2014


-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656125/s/4022c991/l/0Lwolipop0Bdetik0N0Cread0C20A140C110C0A40C1759140C27389260C2330Cjfw0Ehari0Eke0E30Eterpukau0Egaun0Emalam0E20Ein0E10Ealbert0Eyanuar/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
LihatTutupKomentar